Pengikut

Selasa, 07 April 2020

PUISI

Ini salah satu contoh puisinya:


Pak Badrun Mencari Ijazah

Di Kota Mataram
Pria setengah abad itu ujian
Mengikuti Paket A
Pak Badrun namanya
Ia ingin mendapat Ijazah
Selembar saja cukup, hanya selembar kertas
Karena darinya
Ia ingin mendapat kerja

Di Kota Mataram sana
Pria setengah abad lain juga ujian
Mengikuti Paket A
Pak Muchsin namanya
Ia ingin mendapat ijazah juga
Karena malu cucu sering bertanya
Kakek dulu sekolah dimana?

Di Ruang Kelas SMP 13 Kota Mataram sana
Bersama 42 orang lain
Pak Badrun dan Pak Muchsin mengerjakan soal
Diwaktu senja, di ringkih tubuh, dilelah usia
Tapi sungguh bila boleh berbagga
Semangat mereka terlalu haru untuk dibahasakan

Melihat Pak Badrun dan Pak Muchsin di Mataram sana
Ujian untuk selembar ijzah dalam renta
Aku Malu


Di adaptasi dari Harian Republika, Rabu 20 Mei 2015 kolom nasional ‘Demi selembar ijazah’

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kenangan di Yogyakarta

  Jogya 14 Juli 2022 Salam literas @asnati