Pengikut

Selasa, 19 Januari 2021

Puisi

 


MARWAH YANG TLAH TIADA
Puisi : Asnati

Di balik mahkota bunga matahari
Kausembunyikan sepi sendiri
Di tengah keramaian hiburkan diri
Mestinya kaujauhkan seranting duri 

Jauh tatap ke jurang pandang
Telah kaubuang rasa sayang
Seakan sesal datang membayang
Niat baik dan martabatmu jadi hilang

Oh... saudaraku
Tak baik merajuk buntu
Lihatlah kaki bukit biru
Masih setia temani tetes air matamu

Curup, 18 Januari 2021



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Langkah Baru

  Langkah Baru Harapan Baru Karya. Asnati Setelah sunyi langkah terhenti  Terkurung dalam diam sepi  Kini ku melangkah, hati berseri  Kembal...