Pengikut

Kamis, 01 Agustus 2024

Resume Pembatik Level 1

 



 

TUGAS PEMBATIK LEVEL 1

NAMA                       : ASNATI

TEMPAT TUGAS   : SD NEGERI 17 REJANG LEBONG

 

 

Resume Pembelajaran Terdiferensiasi untuk Rombel Besar

Pembelajaran Terdiferensiasi diterapkan dengan tujuan:

1.      Proses pembelajaran lebih efektif dan menarik

2.      Tenaga pendidik dapat merangkul semua peserta didik dengan berbagai karakteristik

3.      Mempersembahakan pembelajaran yang dapat menstimulus peserta didiknya untuk mencapai tujuan pembelajaran tertingginya

Langkah pembelajaran berdiferensiasi:

1.      Menentukan dan menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai

2.      Membagi peserta didik ke dalam kelompok kecil berdasarkan ragam kemampuan dan kedisiplinan peserta didik

Pembagian peserta didik ke kelompok kecil dapat memudahkan pemberian instruksi dan pendampingan pembelajaran.

Dengan membagi peserta didik ke dalam kelompok kecil berdasarkan ragam kemampuan dan kedisiplinan peserta didik sudah menggambarkan salah satu strategi yang mendukung implementasi pembelajaran berdiferensiasi. Strategi yang mendukung implementasi diferensiasi proses, karena aktivitas yang dibuat mengakomodir keberagaman cara peserta didik dalam belajar.

Dalam pembelajaran  secara khusus menggunakan aktivitas berjenjang dimana semua peserta didik dapat bekerja sama dengan pemahaman dan keterampilan penting yang sama,  tetapi melanjutkan dengan tingkat dukungan, tantangan atau kompleksitas yang berbeda

Sebelum menerapkan pembelaran berdiferensiasi beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1.      Merencanakan apa yang peserta didik perlu ketahui, pahami, serta merancang proses penilaian yang akan dilakukan.

2.      Merencanakan kegiatan pembelajaran yang bermakna dan menarik

Selain menggunakan langkah-langkah pembelajaran terdiferensiasi jangan lupakan evaluasi dan refleksi dari penerapan pembelajaran diferensiasi di kelas perlu diimplementasikan.


Salam Literasi

@asnati



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Langkah Baru

  Langkah Baru Harapan Baru Karya. Asnati Setelah sunyi langkah terhenti  Terkurung dalam diam sepi  Kini ku melangkah, hati berseri  Kembal...